Infest Yogyakarta

Sabily Siap Dukung Saluran Informasi Pesantren

Cover Image for Sabily Siap Dukung Saluran Informasi Pesantren
Sabily-desktop

Sabily-desktop

Sabily adalah sebuah sistem operasi sumber terbuka untuk mengoperasikan komputer. Sabily seperti MS Windows ataupun Mac OS, tanpa sebuah sistem operasi, komputer tidak akan dapat digunakan. Sistem operasi Sabily juga dilengkapi dengan pelbagai perangkat lunak aplikasi yang Anda butuhkan untuk keperluan sehari-hari, khusus untuk kaum Muslim.

April 2009, infest merancang Saluran Informasi Pesantren (SIP). SIP adalah program dukungan pengembangan pendidikan dan penguatan pengelolaan informasi di lingkungan pesantren. Tujuannya untuk mendukung pengembangan kemampuan lembaga pesantren dalam pengelolaan informasi dan pengetahuan, mendukung upaya penyebaran Islam moderat yang diinisiasi oleh kelompok pesantren, memfasilitasi terbentuknya jejaring informasi dan pengetahuan antar pondok pesantren untuk perluasan wacana Islam moderat, dan mendorong gerakan pemberdayaan masyarakat melalui pesantren.

Menurut M. Irsyadul Ibad, Direktur infest, program SIP akan didukung oleh sistem operasi Sabily karena memiliki desain yang mudah diadaptasi oleh kaum Muslim. Fitur utama Sabily Zekr dan Mus-haf Othman (Quran study tools), Minbar dan Firefox-praytimes (aplikasi prayer times), Monajat (aplikasi yang akan mengeluarkan popups prayers setiap beberapa waktu yang ditentukan), Hijra (kalender islami) dan WebStrict (parental control tool).

Hal serupa disampaikan oleh manajer program SIP, Hilya Aulia. Menurutnya, bahasa Arab juga didukung dengan baik. Selain itu, Sabily dilengkapi dengan aplikasi OpenOffice (pengolah kata, spreasheet, presentasi), Firefox (perambah web), Pidgin (pesan instant), F-spot (manajemen foto), Gimp (program manipulasi gambar), dan perangkat lunak multimedia lainnya (video/audio).


Related Articles